The official IELTS by IDP app is here! Download it today.

Close
Buka peluang ke 5 universitas unik di Australia dengan skor IELTS

Australia adalah rumah bagi beberapa universitas paling menarik di dunia, dan kamu dapat mencapainya dengan IELTS. Dari arsitektur bangunan yang luar biasa hingga gaya belajar yang inovatif, kamu akan menemukan faktor x tertentu di setiap institusi dalam daftar berikut ini. 

Memilih universitas tidak boleh hanya berdasarkan peringkatnya; kamu harus melihat peluang yang tepat untuk diri sendiri. 

Jika kamu telah memutuskan untuk melanjutkan studi di Down Under, jelajahi berbagai pilihan dan temukan universitas unik di Australia yang berpotensi kamu daftarkan dengan skor IELTS. 

Jika Anda telah memutuskan untuk melanjutkan studi Down Under, jelajahi pilihan Anda dan temukan universitas unik Australia yang berpotensi Anda daftarkan dengan skor IELTS. 

Apa itu IELTS?

Secara umum, IELTS adalah tes kemahiran bahasa yang dirancang untuk mengevaluasi kelancaran bahasa Inggris baik dalam format tertulis maupun lisan. 

Diterima oleh lebih dari 11.000 institusi di lebih dari 140 negara, IELTS memiliki versi tes berbasis kertas dan berbasis komputer, yang dibagi menjadi empat bagian: mendengarkan, membaca, menulis, dan berbicara. 

apa itu ielts

Temukan 5 universitas unik di Australia untuk belajar

1. University of Technology Sydney 

Bayangkan setiap hari pergi ke kelas yang diapit oleh arsitektur menjulang tinggi. Di sini, kamu bisa belajar di tengah keindahan yang inovatif, yang membuatmu merasa bangga dan takjub. 

Kampus University of Technology Sydney (UTS) mengutamakan struktur bangunan yang dirancang oleh arsitek terkenal, seperti Gedung DR Chau Chak Wing dan Gedung Fakultas Teknik dan IT yang menampilkan atrium internal besar dengan tangga bergaya Hogwarts! 

Selain arsitekturnya yang mengesankan, UTS memiliki kampus yang ruang-ruangnya saling terhubung, sehingga mendukung kolaborasi, pembelajaran praktis, dan penelitian di semua fakultasnya.  

Karena berlokasi strategis di jantung kota Sydney, mahasiswa hanya perlu berjalan kaki singkat untuk mencapai pusat transportasi dan kawasan bisnis kota – menjadikannya pilihan yang tepat bagi mereka yang ingin menikmati kehidupan di kota. 

Selain itu, UTS memiliki salah satu program beasiswa paling dermawan untuk mahasiswa internasional dengan pendanaan hingga AU$12 juta setiap tahun. 

Skor IELTS yang dibutuhkan: 6,5 secara keseluruhan 

University of Technology Sydney

2. University of Wollongong 

Dengan fokus pada program pembelajaran co-curricular, siswa yang mencari pengalaman di luar akademik akan disungguhkan berbagai pilihan. Pengembangannya pada pendidikan internasional telah menciptakan hubungan yang kuat dengan berbagai mitra dan komunitas global di seluruh dunia, termasuk lebih dari 400 institusi di 45 negara. 

Berkat program pembelajaran co-curricular University of Wollongong (UOW), kamu mempunyai peluang yang besar untuk melakukan penelitian dan pengajaran kolaboras, termasuk program belajar di luar negeri! 

Meskipun didirikan kurang dari 50 tahun yang lalu, UOW telah mengutakan reputasinya sebagai institusi terkemuka dunia dengan menempati peringkat ke-14 universitas modern terbaik secara global. 

Selain kampus Australia, UOW juga menawarkan program di seluruh dunia seperti Dubai, Cina, Hong Kong, Singapura, dan Malaysia. 

Skor IELTS yang dibutuhkan: 6.0 hingga 7.0 secara keseluruhan, tergantung pada jurusannya. 

University of Wollongong

3. Deakin University  

Apakah kamu suka pembelajaran hybrid yang menggabungkan sesi tatap muka dan online?  

Jika iya, kamu mungkin akan senang ketika mengetahui bahwa Deakin University menawarkan hal tersebut – sehingga kamu bisa merasakan kombinasi pembelajaran tatap muka dan online yang menarik melalui portal pembelajaran online premiumnya. 

Kurikulum di Deakan memungkinkan kamu merasakan fleksibilitas dalam cara belajar. Lakukan brainstorming berkelompok melalui konferensi video sebelum memulai kunjungan lapangan langsung untuk mengamati dan berinteraksi dengan lingkungan sekitar. 

Selain itu, universitas ini mempunyai komunitas siswa yang beragam, terdiri dari siswa internasional dari 130 negara serta suasana santai di ruang belajar dan sosialnya. 

Dengan tiga kampus yang terletak di kawasan beriklim indah seperti Melbourne, Geelong dan Warrnambool, Deakin menjadi salah satu dari 50 universitas muda terbaik di dunia. 

Skor IELTS yang dibutuhkan: 6.0 secara keseluruhan 

Deakin University

4. Monash University 

Jika kamu ingin belajar di institusi kelas dunia yang terkenal dengan kualitas penelitian dan pendidikannya yang tinggi, Monash University adalah pilihan yang tepat untukmu. 

Menempati peringkat ke-44 secara global dalam Times Higher Education (THE) World University Rankings, Monash juga merupakan bagian dari Australia’s Group of Eight, yang merupakan aliansi universitas elit Australia yang diakui karena keunggulannya dalam pengajaran dan penelitian. 

Monash juga memiliki jaringan alumni global yang terdepan dalam kemajuan sosial dan teknologi di beberapa perusahan terbaik dunia. 

Misalnya, Monash IT bermitra dengan berbagai organisasi untuk mengerjakan proyek kolaboratif yang mencakup bidang-bidang menarik yang meliputi IT, big data, dan machine learning. Hal ini memperluas berbagai peluang magang yang membantumu mendapatkan pengalaman dan kesempatan bekerja dengan beberapa perusahaan terbesar dan paling inovatif di Australia.  

Skor IELTS yang dibutuhkan: 6,5 secara keseluruhan 

Monash University

5. University of Canberra 

Jika pada akhirnya ingin memulai karier di Down Under, University of Canberra bisa memberimu dukungan dalam hal itu, berkat pendekatan pembelajaran berbasis kerja yang telah membuat lulusannya sangat dicari di dunia kerja. 

Selain menawarkan berbagai proyek industri dan magang, kamu juga bisa mendapatkan kesempatan untuk tinggal dan bekerja selama setahun setelah menyelesaikan studimu. Hal ini menciptakan peluang untuk membangun jaringan profesional dan berpotensi mendapatkan pekerjaan penuh waktu. 

Meskipun University of Canberra (UC) berusia cukup muda yaitu 30 tahun, universitas ini dengan cepat naik peringkat dan berada di antara 1% universitas terbaik di dunia, serta 10 universitas terbaik di Australia. 

Skor IELTS yang dibutuhkan: 6.0 secara keseluruhan

University of Canberra

Ambil langkah selanjutnya untuk belajar di Australia

Siap membuka kesempatan belajar tanpa akhir di Australia dengan IELTS? 

Jika iya, kami bisa membantumu untuk berhasil sampai di sana! 

Di IDP, kami memiliki tim konselor pendidikan berkualitas yang memberikan bimbingan khusus tentang bagaimana kamu bisa belajar di universitas impian di luar negeri. 

Saat sudah siap, mulai langkah pertamamu dengan mengikuti tes IELTS. Dari lokasi tes kami yang nyaman hingga materi persiapan tes gratis, kamu akan mengetahui mengapa IDP menjadi pilihan yang terbaik untuk tes IELTS

Daftar tes IELTS hari ini untuk memulainya.