
Kamu mungkin pernah membayangkan untuk menjalani kehidupan yang menarik di Kanada, negara multikultural yang menawarkan kebebasan untuk mengejar studi impian atau memulai karier. Jika kamu berencana melanjutkan studi di Kanada dan memanfaatkan peluang kerja setelah lulus, memahami perubahan terbaru pada Post-Graduate Work Permit (PGWP) serta peran IELTS menjadi sangat penting.
Dengan industri yang berkembang pesat seperti teknologi, sains lingkungan, dan desain web, Kanada menyediakan banyak peluang bagi lulusan internasional yang ingin mendapatkan pengalaman kerja berharga. Namun, dengan adanya perubahan dalam persyaratan PGWP, kini lulusan juga harus memenuhi syarat kemampuan bahasa. Artinya, tes bahasa seperti IELTS kini menjadi elemen penting bagi mahasiswa internasional yang ingin kuliah di Kanada dan memperoleh PGWP setelah lulus.
Memahami perubahan PGWP
Post-Graduate Work Permit (PGWP) adalah jalur visa yang memungkinkan mahasiswa internasional bekerja di Kanada setelah lulus, sekaligus membuka peluang untuk mengajukan tinggal menetap di masa depan.
Agar memenuhi syarat untuk PGWP, kamu harus lulus dari Designated Learning Institution (DLI) dengan izin studi yang masih berlaku, mengajukan permohonan PGWP dalam waktu 180 hari setelah menerima transkrip nilai atau ijazah, serta ,endapatkan izin kerja dengan durasi yang disesuaikan dengan masa studi, hingga maksimum tiga tahun.
Selain persyaratan di atas, pemerintah Kanada juga menerapkan perubahan besar bagi mahasiswa yang mengajukan izin studi pada atau setelah 1 November 2024. Salah satu perubahan utama adalah persyaratan kemampuan bahasa.
Lulusan program sarjana, magister, atau doktoral di Kanada harus mencapai skor Canadian Language Benchmark (CLB) 7 atau setara dalam bahasa Inggris atau Prancis. Artinya, kamu perlu menyertakan bukti kemahiran bahasa melalui tes yang disetujui, seperti IELTS. Persyaratan ini bertujuan untuk memastikan lulusan memiliki keterampilan komunikasi yang diperlukan untuk sukses di dunia kerja Kanada.
Selain itu, mahasiswa yang mendaftar pada program perguruan tinggi atau universitas tertentu mulai 1 November 2024 harus memastikan bahwa bidang studi mereka memenuhi syarat PGWP. Lima kategori utama yang memenuhi kriteria "field of study" yang baru meliputi pertanian dan agro-pangan, kesehatan, Sains, Teknologi, Teknik, dan Matematika (STEM), perdagangan dan transportasi.
IELTS: memenuhi persyaratan bahasa untuk PGWP
IELTS adalah salah satu tes bahasa Inggris yang paling diakui dan dipercaya di dunia. Tes ini mengukur kemampuan bahasa Inggris kamu dalam Listening, Reading, Writing, dan Speaking. Untuk memenuhi persyaratan PGWP berdasarkan regulasi terbaru, kamu perlu mencapai skor minimum pada setiap bagian dari tes IELTS General Training.
Sebagai contoh, agar memenuhi persyaratan CLB 7 untuk PGWP, kamu umumnya harus mendapatkan minimal skor 6.0 di setiap bagian tes IELTS General Training: Listening, Reading, Writing, dan Speaking. Persiapan yang matang sangat penting untuk memastikan kamu mencapai skor ini dan memenuhi syarat untuk PGWP.
Tips dan strategi untuk sukses di tes IELTS
Seperti yang telah disebutkan, tes IELTS mengukur kemampuan bahasa Inggris dalam empat aspek utama: Listening, Reading, Writing, dan Speaking. Untuk memenuhi persyaratan PGWP, kamu harus mencapai skor minimum 6.0 di setiap bagian. Oleh karena itu, persiapanmu harus menyeluruh dan mencakup semua keterampilan bahasa Inggris.
Berikut adalah gambaran setiap bagian dalam tes IELTS:
Listening: Kamu akan mendengarkan rekaman percakapan dan perkuliahan, lalu menjawab pertanyaan berdasarkan informasi yang kamu dengar.
Reading: Kamu akan membaca berbagai teks dari buku, majalah, atau surat kabar dan menjawab pertanyaan untuk menguji pemahaman bacaan.
Writing: Kamu akan diminta menulis sebuah surat dan sebuah esai untuk menilai kemampuan menyampaikan ide secara jelas dan efektif dalam bahasa Inggris tertulis.
Speaking: Kamu akan menjalani wawancara dengan penguji IELTS, berbicara tentang suatu topik secara mendalam, serta berdiskusi untuk menilai keterampilan komunikasi lisanmu.
Untuk mendapatkan skor yang kamu butuhkan, penting untuk menerapkan strategi belajar yang mencakup keempat keterampilan bahasa Inggris berikut:
Biasakan diri dengan bahasa Inggris: Cobalah untuk membiasakan diri dengan bahasa Inggris sebanyak mungkin. Bacalah buku dan artikel dalam bahasa Inggris, tonton film dan acara TV berbahasa Inggris, serta dengarkan podcast atau musik dalam bahasa Inggris.
Latih semua keterampilan: Jangan hanya fokus pada satu bagian tes IELTS saja. Pastikan kamu rutin berlatih Listening, Reading, Writing, dan Speaking, serta mengidentifikasi bagian mana yang masih perlu ditingkatkan.
Gunakan beragam sumber belajar: Manfaatkan berbagai bahan belajar, seperti buku teks, sumber online, dan latihan soal. IDP menyediakan berbagai sumber persiapan, termasuk tes IELTS familiarisation dan tes latihan IELTS gratis untuk membantumu berlatih secara efektif.
Latih manajemen waktu: Pengelolaan waktu sangat penting dalam tes IELTS. Biasakan untuk mengerjakan setiap bagian tes dalam batas waktu yang ditentukan agar kamu bisa menyelesaikan ujian dengan nyaman.
Dapatkan feedback untuk Writing dan Speaking: Mintalah guru, tutor, atau teman untuk memberikan masukan mengenai keterampilan Writing dan Speaking kamu. Feedback ini akan membantumu mengenali kekurangan dan menyempurnakan cara berkomunikasi dalam bahasa Inggris.
Dengan pendekatan belajar yang menyeluruh, kamu dapat meningkatkan peluang untuk mencapai skor IELTS yang dibutuhkan dan mengamankan visa pascastudimu di Kanada.

Mulai langkah pertamamu dengan IDP
Mencapai skor IELTS yang diinginkan dan mengamankan visa pascastudi di Kanada membutuhkan persiapan yang matang dan bimbingan yang tepat. Sebagai pemimpin global dalam layanan pendidikan internasional, IDP siap mendukungmu di setiap tahap perjalanan ini.
Dengan berbagai sumber belajar yang tersedia, kamu dapat mengakses panduan dan materi persiapan IELTS secara gratis, mencakup keempat bagian tes agar lebih familiar dengan format ujian dan meningkatkan keterampilanmu.
Saat kamu mendaftar tes IELTS melalui IDP, kamu akan mendapatkan pengalaman ujian yang nyaman dan kondusif untuk hasil terbaik. Selain itu, bagian Writing dan Speaking akan dinilai oleh penguji bersertifikat, memastikan penilaian yang adil dan akurat.
Tidak hanya itu, dukungan IDP tidak berhenti pada persiapan dan pelaksanaan tes IELTS saja. Kami juga dapat membantumu dalam proses aplikasi visa, pemilihan universitas dan program studi, hingga persiapan keberangkatan.
Daftar tes IELTS dengan IDP sekarang dan mulailah perjalanan akademik dan profesionalmu di Kanada!